- Kakanwil Kemenkumham Sumut - Rektor USU Tandatangani Nota Kesepahaman
- TNI AD Tegaskan Video Pernyataan Serda Ucok di Tiktok Adalah Upaya Adu Domba
- Lagi, Kapolda Sumut Turun gunung gerebek Lokasi Judi di Kompleks Perumahan Elit Medan
- Pangdam I/BB Terima Audensi pimpinan PTPN II Beserta Staff
- Yonif Raider 100/PS berbagi kebahagian
- Pangdam I Bukit Barisan Gelar Safari Subuh Arafah ke 9 di Masjid Pondok Pesantren Jabal Noor Sei Mencirim
- Pangdam I/BB resmikan bangunan kantor Koramil 02/Sekupang Kodim 0316/Batam
- Pangdam I/BB Mendampingi Panglima TNI Dalam Kegiatan Peng-Anugerahan Warga Kehormatan Korps Marinir
- Dari Tahun 2021 hingga Agustus 2022, Kejaksaan Simalungun belum juga Kantongi Bukti Korupsi Sewa Tanah tapian Dolok Seluas 200 Ha
- Kasdam I/BB Dampingi Aster Kasad Tandatangani PKS Antara DJBC dan TNI AD
Jamin Keamanan UNIFIL HQ Camp Naqoura, Satgas FHQSU Gelar Latihan Falcon Strike

Barometermedan |
Untuk menjamin keamanan dan ketertiban UNIFIL Head Quarter Camp Naqoura, Satuan Tugas Force Head Quarter Support Unit (Satgas FHQSU) yang berasal dari Indonesia menggelar latihan Falcon Strike setiap enam bulan sekali dengan melibatkan seluruh branch/unit terkait di HQ UNIFIL Camp Naqoura, Lebanon, Selasa (5/4).
Hal tersebut dikatakan Komandan Satgas (Dansatgas) FHQSU Kolonel Arh Antonius Andre saat meninjau pelaksanaan latihan bersama Deputi Force Commander (DFC) UNIFIL Brigjen Irvine NII Ayiitei dan pejabat UNIFIL terkait lainnya.
Menurut Dansatgas FHQSU, dalam latihan tersebut, Satgas FHQSU menyiapkan pasukan pengaman yang berasal dari pasukan di bawah kendali operasi, yaitu 1 Kompi dari Indo Force Protection Commpy (FPC) dan 1 Kompi dari Srilangka Force Protection Unit (FPU).
Sebelum pelaksanaan latihan Falcon Strike lanjut Dansatgas, maka FHQSU melaksanakan kegiatan Shelter Joint Inspection, yaitu suatu kegiatan inspeksi terintegrasi yang dilaksanakan secara menyeluruh untuk kesiapan shelter yang dilaksanakan dalam waktu minimal satu bulan sebelum pelaksanaan latihan Falcon Strike.
Falcon Strike Exercise ini, dilaksanakan bersama dengan branch/unit terkait seperti FFM/Fire Brigade, Force Engineering, FTS, J6 Branch, Supply Section, Staf Logistik FHQSU dan FHQSU Quarter Master dan Force Medical.(Raman)
Sumber : Puspen TNI
